Setiap pasangan menikah karena menginginkan adanya keturunan. Tidak
semua pasangan yang telah menikah mudah untuk mendapatkan keturunan
karena beberapa faktor. Tetapi ada juga yang mudah untuk mendapatkanya,
setelah menikah tidak lama kemudian sang isteri hamil. Adapun kondisi
isteri yang sedang hamil ini mungkin pada trisemester pertama tidak
terlalu berat, dikarenakan kondisi perut yang belum terlalu membesar.
Berbeda jika sudah masuk ke bulan 7, dimana perut isteri ini sudah mulai
membesar dan ini sangat berpengaruh terhadap segala aktifitas yang
biasa dilakukannya. Nah, untuk itu para suami harus bisa membantu
istrinya untuk bisa melakukan aktifitasnya. Apa saja sih yang harus para
suami bantu ketika istrinya sudah masuk usia kandungan 7 bulan?
1. Gunting kuku kaki
Istri anda dengan kondisi perut yang
sudah membesar tentu saja akan kesulitan untuk menjangkau kakinya
sendiri. Ketika istri hendak menggunting kuku kakinya, cobalah anda
sebagai suami membantu mengguntingkannya.
2. Jangan biarkan istri anda mengangkat barang-barang berat
Beri tahu istri anda untuk tidak
mengangkat barang-barang yang berat, jika memang harus diangkat anda
sebagai suami harus membantu mengangkat barang-barang tersebut.
Wanita hamil sudah sepantasnya tidak
mengangkat barang-barang berat sejak awal kehamilan. Hal ini beresiko
sekali, jika di awal kehamilan akanterjadi resiko keguguran, sementara
dikala kandungan sudah membesar pun tetap beresiko akan pendarahan.
Selain itu otot-otot dan daya kekuatan
wanita hamil ini sudah digunakan untuk menyokong berat bayi dalam
kandungan. Oleh karena itu kekuatan untuk mengangkat barang-barang berat
semakin berurang. Ini sebabnya wanita hamil mudah sakit punggung, sakit
lutut atau badan terasa sakit apabila mengangkat berat.
3. Anda sebagai suami harus memahami istri untuk memasak yang makanan yang lebih mudah dan cepat
Wanita hamil memang selalu dikondisikan
cepat letih dan lelah. Jangan memaksakan istri anda untuk memasakan
makanan yang cukup sulit dan membutuhkan tenaga banyak ketika
memasakanya. Karena tugas istri anda tidak hanya untuk memasak saja, ada
tugas lain yang harus dilakukan sebagai istri, apalagi jika anda
mempunyai istri sebagai pekerja, kondisi ini akan membuat istri anda
stress. Jadi usahakan anda memakan makanan yang memang istri anda
masakan untuk anda berupa makana yang lebih mudah dan cepat dimasaknya,
sehingga mengurangi kelelahan istri anda.
4. Suami sebagai calon ayah harus turut serta antusias membeli barang bayi
Hal ini mungkin banyak suami yang
menyukai berbelanja membeli keperluan bayi, karena bisa membantu istri
agar lebih berhemat dalam berbelanja. Jika diserahkan semuanya kepada
istri, mungkin semuanya ingin dibeli. Hal ini wajar saja apabila memang
anda berdua sedang menunggu orang baru di rumah tangga anda, jadi
antusiame ini pasti akan mendorong istri untuk berbelanja.
5. Pijat kaki dan oleskan minyak kebagian yang sulit terjangkau oleh tangan istri anda
Kondisi istri yang dimana perutnya sudah
membesar ini sudah barang tentu akan menyulitkannya untuk menggapai
kakinya ketika kakinya ingin dipijat karena sakit karena membawa beban
tambahan dalam perutnya yang cukup berat, maka anda sebagai suami harus
membantu untuk memijat kakinya.
Sempatkanlah waktu untuk anda memijat
kaki istri anda dengan mengolesinya dengan minyak khusus. Selain itu
juga anda bisa mengolesi minya khusus juga untuk diolesi ke bagian
perut, paha, dan bokong istri anda yang mungkin saja ada garis strech
mark, sehingga istri anda merasa bahwa anda juga memperhatikan perubahan
pada tubuh istri anda.
Itulah 5 hal yang bisa anda lakukan
sebagai suami ketika istri anda tengah mengandung anak anda pada masa
kandung sudah masuk 7 bulan. Semoga bermanfaat ya.
No comments:
Post a Comment